Halaman

Jumat, 01 Maret 2013

Cowok yang jadi favorit saya di Drama-drama Korea Part 1



1.       Kim Hyun Joong

Oppaku yang satu ini selalu membuat saya terpesona di setiap dramanya. Meski baru dua drama yang ia bintangi yaitu “BBF/BOF dan Playful Kiss” tapi sosok Hyun Joong selalu membuatku terpesona. Dari dua perannya saya lebih suka peran dia di Playful Kiss, menjadi sosok lelaki jenius dan misterius. Hyun Joong adalah salah satu Leader Boy Band Korea “SS501”, dan jago ngedance, saya tambah cinta sama sosok yang satu ini. Yah,.,, walau “SS501” terhitung sejak tahun 2010 udah gak aktif lagi, tapi saya tetap saja masih suka lagu-lagu dari salah satu boy band angkatan kedua ini. Sosok hyun joong yang terlihat kalem, tapi setelah saya tau dia memiliki segenap keanehan-keanehan dalam pemikiran dan gerak-geriknya ini malah semakin saya terpesona. Hyun Joong yang terang-terangan ngaku oplas menurut ku jauh lebih baik, berarti dia JUJUR. Satu lagi, dia yang suka sama segala hal berbau luar angkasa. Dan saya juga memiliki ketertarikan yang sama dengan hal-hal luar angkasa, dari mulai Ufo, Alien, dan Galaksi-galaksi lain.


SS501


Hyun joong oppa sekarang aktif sebagai penyanyi solo, meskipun demikian dia menyakinkan bahwa “SS501” tidak akan bubar, dan menjanjikan suatu hari mereka akan kembali bersatu dan menyapa para “TripleS”. Aktif sebagai penyanyi solo dan telah mengeluarkan beberapa Mini Album Korea, dan satu Album Jepang. Hyun Joong juga berhasil melakukan tour ke beberapa negara di asia, Seperti China, Thailand, Philipina, Singpura, Vietnam, sayang ia tidak singgah ke Indonesia, dan khusus di Jepang dia melakukan tour kebeberapa kota di Jepang. Hyun Joong ini berada satu manajemen dengan Kim soo Hyun “song sam doong, Ailee, Nam Gyu Ri, di Key East yang CEO nya adalah  Bae Yong Jun “Winter Sonata” dan bahkan di Jepang dia bernaung di sebuah perusahaan musik jepang yang juga merupakan tempat Si Justin Beber bernaung. Wahhh oppa daebak...





Oppa juga banyak mebintangi beberapa iklan, diantaranya adah “The Face Shop” bareng Seohyun SNSD, BB cream bareng Park Min young, “Samsung Card”, Lotte Duty bareng JYJ, Jang Geun seuk, Song Seung Hun, 2 PM, dll. Dia juga jadi duta wisata Seoul Loh. Dan yang terbaru dia juga berhasil menyapa fans-fansnya di Peru dan Brazil. Hyun Joong berteman akrab dengan TOP “ Big Bang”, Yoochun dan Jaejoong “JYJ”, bahkan fans menyebut mereka dengan The Real F4. Ahhh,,, selain itu oppa ku yang satu ini hobi main bola, dia satu tim dengan Junsu JYJ dan Seolong 2 AM. Dia juga hobi Diving bahkan saat musim dingin.


2.       Park YooChun/ Micky Yoochun    



Saya mengenal sosok “Park Yoochun” sebelum ia debut sebagai seorang Aktor. Sebelumnya dia merupakan bagian dari TVXQ/ DBSK, yang akhirnya keluar dan membentuk JYJ. Oppa yang satu ini memulai aktivitasnya sebagai Aktor setelah ia debut sebagai salah satu pemeran utama dalam film Korea “Dating on The Earth”. Dan baru memulai lagi menjadi aktor saat membintangi drama Sungkyunkwan Scandal, belanjut dengan Miss Replay, Rooftop Prince, dan yang terbaru adalah I Miss You.






Dari semua drama yang Yoochun bintangi yang menjadi favorit saya adalah “Rooftop Prince”.
Berperan sebagai raja jaman Joeseon yang terdampar di atas atap di jaman Moderen, membuat dia menjadi sosok kocak, selain itu dia juga menjadi sosok yang pintar, gag kalah pintar seperti detektif “Jong wo” yang merupakan perannya di drama I miss you. Di empat drama tersebut Yoochun selalu jadi pemeran utama, dan dramanya itu sangat sukses. Dipasangkan dengan cewek-cewek cantik di setiap dramanya, tapi mana yang jadi favorit saya??? Menurut saya best couple nya Yoochun itu Han ji min eoni a.k.a Park Ha. Bukan karena rooftop menang drama favorit saya, tapi menurut saya Yoochun itu memang terlihat serasi dengan Han Ji Min, Kedua adalah Park Min Young. Di sungkyunkwan Skandal, pasangan ini juga pernah membuat saya deg.deg. serrrr..... setelah itu baru Yeon Eun He, dan menurut saya yang paling kurang mengena adalah si Lee dae hee.









Yoochun, si pria cabi, dengan senyum menawan, jidat yang rupawan,, hahahahaha... satu lagu, suara nya itu loh,,, yang berat... Dia Juga selera yang unik, gag kalah unik dengan sahabatnya Hyun Joong. Dia itu suka sekali dengan yang namanya dingin-dinginnan, bahkan dia menyalakan AC saat yang lain sudah merasa dingin. Suka sekali sama yang namanya Sandal jepit, bahkan di beberapa perjalanan tour ny dia pake sandal jepit di Bandara. Oppa yang satu ini juga masuk daftar Aktris Korea terkaya. Mobilnya huahhh..... Tapi banyak fans Fanatik yang membuat nya tidak nyaman. Oppa ku yang satu ini juga sangat terkenal loh,,, bahkan bersama JYJ berhasil melakukan tour dunia, malintasi semua benua kecuali Afrika.
  

1 komentar:

  1. iyaaa aku suka bangettt lee min hooo


    ^^ gamhasamida

    http://jualtassepatumurah.blogspot.com/
    http://jualsoftlenskoreamurah.blogspot.com/
    http://www.auto2000astra.blogspot.com/


    BalasHapus

Halaman

Get Code

pop2

pop